3Cinta 1 Pria

3cinta1pria

Sebuah novel karangan Arswendo Atmowiloto yang berbeda dengan novel lain yang pernah saya baca. Berkisah tentang sepasang kekasih, Bong dan Keka. Nama yang dipilih penulis cukup aneh dan tokoh yang ditampilkan sedikit eksentrik. Mungkin penggambaran diri sendiri terhadap penulis kali ya…

Bong dan Keka menjalin kasih ketika mereka masih sama2 single. Keka berharap Bong menikahi nya, tapi hal itu tak pernah terjadi. Sampai akhirnya Keka mempunyai anak dari suaminya yang juga diberi nama Keka, kependekan dari Kekasih.

Entah bagaimana, akhirnya Keka dan Keka kecil berhasil menemui Bong. Keka sang Ibu terkena penyakit yang cukup parah. Sementara Keka kecil hamil dengan temannya tapi tidak mau menikah. Bong menyelamatkan bayi yang ada di kandungan Keka kecil yang kemudian diberi nama Keka Siang, karena lahir di siang hari.

Keka kecil akhirnya meninggalkan Bong dan menikah. Bong hidup terlunta sampai akhirnya menemukan Ibu Guru dan membuat kalung batu Buddha yang laku terjual. Bong sendiri sebenarnya adalah pelukis yang nyentrik. Melukis apapun yang dia mau dan tidak peduli pendapat orang. Asli seniman.

Entah bagaimana, Bong dipertemukan dengan Keka Siang yang telah menjadi remaja. Sama2 pernah berlatih teater, Keka Siang dan seorang teman yang disapa Te, menyewa apartemen di dekat tempat tinggal Bong. Mereka pun sering pergi bersama, menginap, tapi tidak pernah melakukan hubungan sexual.

Tiba2, Keka, cinta pertama Bong memanggil. Dan sangat mengejutkan mengungkap fakta bahwa gadis yang sering bermalam di rumah Bong, yang dipanggilnya U-15 itu adalah Kesia, yang tak lain adalah Keka Siang dan cucu Keka.

Kesia bersikeras menikah dengan Bong di umur 17 tahun. Pada awalnya Keka tidak setuju karena cemburu. Meski tidak pernah menikah, cinta antara Bong dan Keka tak pernah surut. Di penghujung Keka setuju juga, tapi Bong tidak pernah menikahi siapapun.

Sungguh novel yang beda. Kisah cinta seorang lelaki dengan nenek, ibu dan anak yang diselamatkan nya. Tanpa sadar bahwa ketiga wanita itu berhubungan dan mempunyai nama yang sama.

Cuma, peringatan nih… ini termasuk kategori novel dewasa. Jadi anak di bawah umur kagak boleh baca ya… 😛

Leave a comment